Kegiatan Anniversary Himika merupakan kegiatan rutin yang diadakan himika setiap tahunnya. Kegiatan ini diadakan untuk memperingati hari lahirnya Himika yang jatuh pada tanggal 11 Februari. Pada tahun 2019, kegiatan Anniversary Himika sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Pasalnya, kegiatan Anniversary Himika kali ini dirangkaikan dengan beberapa cabang lomba ilmiah yang dilaksanakan tingkat regional atau se-Makassar. Cabang lomba yang dipertandingkan pada lomba ilmiah adalah lomba essay ilmiah, poster public, dan speech contest. Selain lomba tingkat Makassar, pada anniversary himika yang ke 18 kali ini juga mempertandingkan beberapa pertandingan kategori olahraga dan seni yang hanya dipertandingkan untuk kalangan warga himika. Cabang olahraga yang dipertandingkan pada pertandingan kategori olahraga adalah lomba bola voli, bulutangkis, dan futsal. Adapun untuk lomba seni adalah lomba akustik dan lomba menyanyikan solo dangdut.
Pembukaan anniversary dilaksanakan pada tanggal 10 Februari 2019 yang bertempat di pelataran GOR yang dibuka oleh ketua program studi ilmu keperawatan dalam hal ini diwakili oleh bagian kemahasiswaan, disimbolkan dengan pengguntingan pita dan pelepasan balon. Kegiatan ini dimeriahkan oleh banyak warga Himika, mulai angkatan 2012 hingga 2018. Kegiatan pembukaan anniversary himika ke 18 dirangkaikan dengan acara jalan santai, lomba lari karung, lomba lari kelereng, dan lomba tarik tambang.
Rangkaian lomba olahraga, seni, dan ilmiah dilaksanakan mulai periode 11-22 Februari 2019. Pelaksanaan lomba ilmiah dan salah satu cabang lomba olahraga adalah pada tanggal 16 Februari 2019. Tiga cabang lomba ilmiah (essay ilmiah, poster public, dan speech) dilaksanakan di lantai 5 fakultas keperawatan universitas hasanuddin. Masing-masing juri dari tiap cabang lomba adalah dosen prodi keperawatan unhas. Peserta lomba ilmiah berasal dari institusi keperawatan di Makassar seperti Universitas Muslim Indonesia, Universitas Islam Negri Alauddin, STIK Makassar, dll. Perlombaan ilmiah ini sangat menuntuk kreatifitas peserta dalam melahirkan dan menampilkan sesuatu terkait dengan tema yang diangkat yaitu “Non-Communicable Diseases (NCDs)”. Pengumuman untuk lomba ilmiah ini nantinya akan disampaikan di ceremonial Anniversary Himika pada tanggal 24 Februari 2019 mendatang.
Lomba seni yang mencakup lomba akustik dan solo dangdut telah dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2019 di lantai 4 Fakultas Keperawatan Universitas Hasanuddin. Masing-masing angkatan aktif mengirimkan delegasinya dalam tiap cabang lomba seni. Juri di kategori lomba seni adalah pelatih dari paduan suara mahasiswa prodi keperawatan (Himika Choir) dan pemenang dari lomba seni ini akan ditampilkan pada saat ceremonial Anniversary Himika.
Lomba yang dilaksanakan pada tanggal 16 Februari 2019 adalah lomba bola voli. Lomba ini diadakan di lapangan UKM Bola Voli Unhas. Sama seperti lomba pada pembukaan, lomba ini juga dihadiri oleh banyak warga Himika, mulai angkatan 2012 hingga 2018. Tidak lupa, Ners B juga turut memeriahkan perlombaan bola voli kali ini. Lomba cabang olahraga bulutangkis dilaksanakan pada tanggal 17 Februari 2019, bertempat di Aptisi. Tidak disangka-sangka, perlombaan cabang olahraga ini yang awalnya diprediksi akan sedikit peminatnya, malah menjadi ajang silaturahmi yang dimeriahkan oleh banyak angkatan, termasuk Ners B. Sama dengan perlombaan bola voli, pelaksanaan lomba ini juga hanya dilaksanakan 1 hari mengingat waktu ceremonial yang semakin dekat. Adapun lomba yang belum dipertandingkan adalah lomba futsal yang akan dilaksanakan pada tanggal 21-22 Februari 2019, bertempat di Student Center Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin.

Bagikan Berita :
Baca juga :  Forum Mahasiswsa Magister Ilmu Keperawatan (FORMIK)Gelar Workshop Penulisan Manuskrip